Budidaya Pisang
Budidaya pisang sangat baik dilakukan di daerah tropis maupun sub tropis, sebab pisang tidak membutuhkan persyaratan khusus dan mudah tumbuh disembarang tempat. Pohon pisang mulai tumbuh pada suhu sekitar 18°C serta akan mencapai pertumbuhan yang optimal pada suhu 27°C. Supaya mencapai pertumbuhan yang optimal, tanaman pisang membutuhkan curah hujan sebesar 2000 – 2500 Mm dalam satu tahun. Jika curah hujan kurang dari 2000 Mm dalam satu tahun sebaiknya diusahakan memiliki sistem irigasi, begitu juga bila pohon pisang di tanam pada daerah yang terlalu banyak hujan agar dibuatkan selokan drainase sebab air yang menggenang akan memudahkan timbulnya serangan penyakit.
Selengkapnya Budidaya pisang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar